Katamu kau serupa ilalang
liar, tak terpandang
terinjak lalu mati
: tanpa perlu dikenang.
Tak!
Kau salah puan
ilalang tidak mati
dengan injakan kaki.
Kukenang kau di sekujur nafas
sampai tiba hari naas
tak mau berhenti
tak ingin usai
sepanjang hidup
sampai bumi meredup
sepanjang umur yang tersisa
Jika kau berkenan
bawa ke sini serbuk bintangmu
: sebarkan saja di bumiku.
Tak perlu ada perih
usah ada pedih pilu dalam rindu
di semesta kita
: satu.
Kerna kau kekasih jiwa
ratu di kerajaan gelapku
Tolitoli - 2011
ZAIN AL AHMAD
No comments:
Post a Comment